-->
GHAPTECH

Knowledge About Technology In Our Life. How to | Review | Tips & Tricks

Cara Install Webuzo di VPS Linux Centos


Webuzo adalah kontrol Panel tunggal yang dapat Anda gunakan untuk manage sebuah server selain yang terkenal dan sering kita pakai yaitu cPanel dan kloxo,webuzo merupakan produk dari softaculous dimana ada lisensi gratis dan juga lisensi berbayar yang harganya mulai $2.5/bulan .

Instalasi Webuzo sangat sederhana. Panduan ini berisi cara menginstal Webuzo pada Sistem Operasi yang baru diinstal.Dibawah ini saya akan memberikan tutorial cara install webuzo pada VPS.

Untuk praktek instalasi kali ini saya install webuzo pada VPS RAM 512mb dan server ini berlokasi di New York City USA.Untuk webuzo hanya bisa di install pada CentOS 5.x (x86 or x86_64) / CentOS 6.x (x86 or x86_64) dan juga red hat.karena kemarin saya mencoba install pada debian tidak bisa dan ada notifikasi OS yang tidak mendukung.Berikut langkah-langkahnya:
Persiapan:
  • CentOS 5.x (x86 atau x86_64) / CentOS 6.x (x86 atau x86_64) yang masih fresh
  • YUM
Catatan: Seharusnya tidak ada PHP, Apache, MySQL diinstal pada server(jika ada silahkan uninstall
Proses Instalasi:

Pastikan VPS agan sudah terinstall Linux Centos Ver 5.* ke atas
Login SSH lewat Putty, Jalankan perintah berikut:

wget -N http://files.webuzo.com/install.sh
chmod 0755 install.sh
./install.sh


Instalasi akan dimulai. Ini mungkin tampak bahwa instalasi telah berhenti, jika kecepatan jaringan Anda lambat, tapi tolong agan biarkan terus. dan akan melihat sesuatu seperti ini:

Catatan: Sebuah file log dari proses instalasi akan dibuat / root / webuzo-install.log
Pada proses ini instalasi sudah selesai dan anda bisa melakukan setup websuzo setelah anda login melalui webuzo.



Setup Completed

Setelah install selesai agan akan melihat halaman seperti di bawah ini



Sumber halaman: Source
Labels: Website

Thanks for reading Cara Install Webuzo di VPS Linux Centos. Please share...!

Back To Top